Friday, April 26, 2013

warih info New Vespa Piaggio LX 150ie & S 150ie Gunakan Teknologi 3 Katup azik

warih info New Vespa Piaggio LX 150ie & S 150ie Gunakan Teknologi 3 Katup azik - terbaru handal ada dari warih info New Vespa Piaggio LX 150ie & S 150ie Gunakan Teknologi 3 Katup azik.
Bagi para pecinta Vespa di Indonesia yang sudah lama haus akan sensasi berkendara seperti di tahun 1980, kini nampaknya akan sedikit terobati setelah PT. Piaggio Indonesia memperkenalkan salah satu produk terbaru dengan mengusung teknologi 3 valves.
Motor terbaru New Vespa Piaggio LX 150 ie S 150 ie
Memang secara spesifik, vespa yang dulunya menggunakan sistem transmisi kopling, kini manufaktur asal negeri pizza tersebut sudah merombaknya dengan sistem transmisi otomatis.
Meskipun menggunakan sistem transmisi otomatis, tetapi motor skutik ini mampu melaju pada kecepatan optimal jika gas ditarik secara spontan, lanyaknya memiliki karburator padahal motor ini menggunakan sistem Injeksi.
Vespa, kali ini mengaplikasikan mesin baru dengan 3 Valves yang telah dipasangkan pada model LX 150ie 3V. PT Piaggio Indonesia selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) resmi dari skuter ikonik dunia meluncurkan 2 tipe yaitu Vespa LX 150ie 3V dan Vespa S 150ie 3V yang baru tersedia pada bulan April 2013 dengan sama mempunyai 5 pilihan warna untuk kedua tipe tersebut.
Teknologi 3 valves (tiga katup) ini secara dasar memiliki 2 katup masuk serta satunya lagi adalah katup buang yaitu satu overhead cam dan sistem injeksi bahan bakar elektronik. Berikut data spesifikasi lengkap New Vespa Piaggio LX 150 ie & S 150 ie:
DIMENSION
Panjang/Lebar/Tingi ((L x W x H) 1770 x 705 x 1280 mm
Jarak Antar-Sumbu Roda 1280 mm
Kapasitas Tangki 8.5 L
Berat Kosong 114 Kg
Ban Depan Tubeless 110/70 – 11″
Ban Belakang Tubeless 120/70 – 10″
MESIN
Tipe 4 Langkah Silinder Tunggal, 3 Valves
Kapasitas 149.5 cc
Tenaga Maks. 8.6 kW/8.000 rpm
Trosi Maks. 11.2 Nm / 6.250 rpm
Transmisi CVT Otomatis
Sistem Pendinginan Udara
Suspensi dan Rem
Suspensi (Depan) Lengan Tunggal dengan Pegas Helical & Peredam Kejut Hidrolis Double-Acting Tunggal
Suspensi (Belakang) Peredam Kejut dengan 4 Setting Adjustable
Rem (Depan) Cakram
Rem (Belakang) Tromol
Harga dan Pilihan Warna:
Vespa LX 150ie 3V memiliki harga Rp26.500.000 (on the road Jakarta) dengan 5 pilihan warna yaitu Marrone Onix, Celeste Procida, Rosso Dragon, Giallo Lime dan Bianco.
Sedangkan untuk Vespa S 150ie 3V dibanderol seharga Rp28.250.000 (on the road Jakarta) dengan 5 pilihan warna yaitu Arancio Linosa, Azzuro Levanzo, Grigio Titanio, Rosso Dragon dan Bianco.
◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2012 dhono-warih Seo Elite by BLog BamZ | Blogger Templates | Privacy | Feed Rss