Thursday, April 25, 2013

warih info tentang Advanced Blogging azik

warih info tentang Advanced Blogging azik - terbaru memuaskan menarik ajib azik ada dari warih info tentang Advanced Blogging azik.
Baiklah sekarang saya akan share materi tentang blog.
sebelumnya anda harus tahu apa itu blog?

A. Pengertian Blog
Blog adalah singkatan dari web log yang merupakan sebuah website yang isinya dapat di update secara reguler. Selain itu, blog juga memungkinkan pengunjung untuk berkomentar. Blog juga dapat dipakai untuk banyak kegiatan, seperti untuk dijadikan buku atau catatan harian online, maupun untuk menulis artikel seperti halnya koran digital.

B. Jenis-Jenis Blog
    Sama seperti media pada umumnya, informasi yang dimuat dalam sebuah blog biasanya mengambil topik tertentu sebagai pokok bahasan, ada beberapa jenis blog menurut isi/konten yang terdapat didalamnya, antara lain: Blog politik, Blog pribadi, Blog kesehatan, Blog sastra, Blog perjalanan, Blog riset, Blog hukum, Blog media, Blog pendidikan, Blog bisnis dan sebagainya.

C. Manfaat Blog
Knowledge Sharing. Blog bisa menjadi sangat bermanfaat jika diisi dengan knowledge-knowledge yang bermanfaat buat orang banyak. Dengan blog, semua orang bisa dengan mudah mengeksternalisasikan knowledge yang dimilikinya ke publik. Sehingga dengan begitu knowledge yang dimilikinya itu bisa dishare ke orang lain dan menjadi bermanfaat buat orang yang membutuhkannya.  Bridge Blogging. Blog dapat dimanfaatkan sebagai jembatan informasi untuk menggambarkan kondisi suatu negara dalam bahasa global (seperti Inggris), sehingga dapat menjembatani orang lain untuk mendapat informasi dengan lebih akurat.
Ground Voice, Suara Akar Rumput. Dengan blog, orang dapat dengan leluasa menuliskan pendapatnya tentang suatu hal. Opini-opini yang muncul kemudian bisa menjadi sebuah opini yang kuat yang mampu menunjukkan bagaimana sebenarnya pendapat masyarakat tentang suatu hal.

   Idea Incubation. Biasanya jika seseorang mempunyai suatu ide, ide tersebut tidak langsung direalisasikan. biasanya ide yang muncul dalam otaknya terpendam sekian lama untuk proses pematangan ide. seiring berjalannya waktu, dia akan menambahkan konsep-konsep pelengkap dari idenya itu dalam tulisan/blog.

   Media Bisnis. Selain digunakan untuk kepentingan personal, blog juga dapat digunakan sebagai media untuk menjembatani suatu kegiatan bisnis (blog bisnis) atau mendapatkan penghasilan tambahan.

D. Advance Blog
Advance Blog sendiri tidak lain merupakan suatu upaya untuk menjadikan sebuah blog memiliki fungsi yang lebih komplit dibanding blog standard baik dalam fungsi kolaborasi seperti fitur komentar, shoutbox maupun dalam hal tampilan. Advance Blog biasa juga dikenal dengan istilah Profesional Blog.

E. Aspek Penting dari Advance Blog
Untuk membuat Blog menjadi lebih advance/profesional, beberapa aspek yang perlu diperhatikan adalah:
1. Tampilan, sebuah blog akan terlihat tidak biasa/lebih advance terutama dipengaruhi oleh tampilannya yang tidak biasa/standard.
2. Tema, menentukan tema tertentu untuk dibahas dalam blog akan membuat blog lebih spesifik dalam menyampaikan informasi.
3. Isi Blog, selain tampilan, kualitas isi tulisan maupun informasi dalam sebuah blog sangat mempengaruhi tingkat kunjungan blog yang bersangkutan.
4. Fitur, sebuah blog akan terlihat lebih advance jika didalamnya terdapat fitur-fitur pendukung yang dapat membuat blog menjadi lebih menarik dan interaktif.
5. SEO(Search Engine Optimation), populer tidaknya suatu blog juga dipengaruhi oleh cara kita mengenalkan blog pada mesin pencari(seperti google, yahoo atau bing).

F. Langkah-langkah membuat Advance Blog
    Untuk menjadikan sebuah blog menjadi lebih advance, beberapa langkahnya antara lain:
1. Kualitas Tampilan. Untuk membuat blog menjadi lebih advance kita dapat mulai dengan memperbaharui/update tampilan/template/themes yang menarik untuk blog kita, hal ini dapat dilakukan dengan mencari template gratis melalui internet atau dengan memperbaiki/menambahkan template yang sudah ada (dibutuhkan pemahaman HTML/PHP). Usahakan sedapat mungkin mensinkronkan tampilan dengan tema utama dari blog.

2. Tema. Langkah berikutnya adalah dengan menentukan suatu tema untuk blog anda. Tema layaknya seperti sebuah identitas, dengan menjadikan blog menjadi spesifik membahas tema tertentu maka akan menjadikan blog anda semakin mudah menjadi bahan referensi untuk tema tertentu bagi para pembaca. Terlalu banyak tema inti yang dibahas justru akan membuat blog anda kehilangan identitas utama.
3. Isi Blog. Memperhatikan isi blog yang kita tulis juga dapat menjadikan blog menjadi lebih menarik untuk dibaca, perhatikan tata cara penulisan, sumber tulisan dan informasi lain seperti gambar ataupun link terkait yang dapat membuat blog anda lebih menarik. Jangan sembarang mencopas(copy paste) tulisan orang lain tanpa menyebutkan sumber yang jelas, karena selain melanggar hak cipta tulisan, juga justru akan membingungkan pembaca jika tulisan tidak sesuai dengan identitas asli blog anda. Selain itu kontinuitas anda dalam memperbaharui isi blog juga dapat menjadikan blog anda semakin populer.
4. Fitur. Melengkapi blog dengan fitur menarik seperti komentar, galeri foto, animasi dan kotak saran/buku tamu dapat menjadikan blog anda terlihat lebih profesional. Anda dapat lakukan dengan menambahkan Gadget/Widget tambahan yang terintegrasi dengan blog anda atau mencari widget tambahan yang dapat anda peroleh dari Internet.
5. SEO. Poin terakhir yang juga sangat menentukan popularitas blog anda adalah bagaimana cara anda mengenalkan blog anda pada mesin pencari populer seperti Google atau Yahoo, karena hampir 80% pengguna internet menggunakan mesin pencari sebagai fasilitas awal untuk mencari informasi. Beberapa trik untuk SEO dapat dengan mudah anda pelajari dari buku atau Internet untuk dikembangkan dan diterapkan dalam blog anda.
◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2012 dhono-warih Seo Elite by BLog BamZ | Blogger Templates | Privacy | Feed Rss