warih Honda MSX125 rilisan Thailand azik - terbaru menarik mantab dari warih Honda MSX125 rilisan Thailand azik.
Sejak beberapa waktu lalu, santer tersiar kabar bahwa APM Honda di Thailand akan segera merilis sebuah motor bergenre
Mini Moto.
Motor yang akan rilis di awal tahun ini merupakan Motor TDM (Thai
Domestic Market) yang berarti hanya akan diproduksi di Thailand. Sesuai
rumor yang beredar, motor ini akan berkode
MSX125. Disebut-sebut pula motor ini akan menjadi saingan berat
Kawasaki KSR 110 yang laku keras di Thailand. Menurut beberapa media di Thailand,
Honda MSX125
ini akan diperkenalkan secara resmi tanggal 9 Januari 2013. Saat ini
bentuk motor tersebut sudah banyak beredar di beberapa situs di
internet. Namun dari pihak AP Honda Thailand sendiri belum didapat
informasi resmi.
Spesifikasi Honda MSX125
Meskipun belum dirilis secara resmi, bocoran spesifikasi
Honda MSX125
sudah banyak terungkap. Mesin yang digunakan berkapasitas 125cc dengan
PGM FI step 4, rem cakram depan belakang, kopling manual tipe basah,
suspensi monoshok (belakang), dan suspensi upside down (depan). Mesin
tersebut sudah dilengkapi dengan pendingin udara. Masih ingat dengan Honda ZoomerX?
Jika diperhatikan headlamp MSX125 mempunyai garis desain yang sama
dengan ZoomerX. Knalpot under tail nya sangat serasi dengan ban cast
whell 12 inchi yang digunakan di motor Honda ini. Bagaimana menurut
Anda?
Honda MSX125 motor ekslusif di Thailand
Pertanyaannya, kenapa motor ini hanya dibuat di Thailand saja ya? Mungkin Honda melihat peluang pasar
Mini Moto
sangat besar disana. Saat ini Kawasaki KSR 110 tengah merajai segmen
Mini Moto di Thailand. Melalui MSX125, Honda berupaya menghadirkan
kompetitor bagi KSR 110. Hal ini bisa dilihat dari bentuk keseluruhan
motor yang setipe dengan KSR110 nya Kawasaki. Strategi Honda ini dinilai
cukup jeli. Diprediksikan Mini Moto dari Honda ini akan mendapat
sambutan yang hangat di Thailand. Selain karena pasar Mini Moto sedang
ramai di sana, Honda juga dipandang sebagai pabrikan motor yang mumpuni.
Kita tunggu saja bagaimana motor ini berkiprah di Negeri Gajah Putih
nanti.